Jus Buah dan Sayur, Nikmat dan Penuh Manfaat !


Menjaga asupan nutrisi selama bulan puasa merupakan suatu keharusan, hal ini dilakukan agar tubuh dapat tetap beraktivitas meskipun sedang menjalankan ibadah puasa. 

Selama bulan puasa ini ada baiknya jika memperbanyak konsumsi buah dan sayur. Kandungan yang ada di buah dan sayur akan membantu tubuh supaya tidak kekurangan nutrisi serta dapat membantu proses pencernaan makanan. 


Tetapi tidak semua orang suka jika harus mengonsumsi buah dan sayur. Namun tenang saja,  Dr. Rizal Al Idrus menyarankan untuk mengonsumsi jus campuran buah dan sayur.

Dengan mengonsumsi jus campuran buah dan sayur sangat diharapkan orang yang tidak menyukai buah dan sayur menjadi menyukainya. 


Berikut ini, kami hadirkan beberapa resep campuran buah dan sayur yang dilansir laman The Best of Raw Food:

Jus wortel+apel+lemon

Bahan- bahannya antara lain adalah sebagai berikut :

1. 450 g wortel (cuci dan kupas kulitnya)

2. 1/2 buah lemon (kupas)

3. Beberapa helai daun wortel atau daun selada merah

4. 1 buah apel

Cara membuat jus buah dan sayur adalah sebagai berikut :

1. Masukkan semua bahan ke dalam juicer. Setelah itu, segera minum jus tersebut. Anda bisa menambahkan buah apel apabila Anda merasa rasa jus tersebut kurang manis.

Jus ini mengandung vitamin A,B,E, dan mineral (termasuk kalsium). Tentunya jus ini akan sangat baik bagi tubuh.

Jus bayam+apel+lemon

Bahan-bahannya antara lain sebagai berikut :

1. satu ikat bayam

2. 2 buah apel

3. 1/2 buah lemon (opsional)

Cara membuat jus buah dan sayur adalah sebagai berikut :

1. Masukkan semua bahan ke dalam juicer.

Jus labu+apel+wortel

Bahan-bahannya antara lain adalah sebagai berikut :

1. 450g labu kuning (kupas dan potong kotak-kotak)

2. 2 buah apel (potong-potong)

3. 1 buah wortel (kupas dan potong-potong)

4. garam secukupnya

5. jus dari satu buah lemon

Cara membuat:

1. Masukkan semua bahan ke dalam juicer. Tuang jus tersebut ke dalam gelas. Tambahkan air pada ampas (pulp) yang tersisa di dalam juicer dan masukkan kembali ke dalam juicer.

2. Campurkan jus hasil pertama dan kedua. Tambahkan garam dan lemon sesuai selera. Anda juga bisa menambahkan air jika jus terlalu kental.

Nah sekarang anda dapat mencoba serangkaian resep berguna ini. Jus buah dan sayur dapat membangkitkan semangat anda di bulan puasa ini. Kandungan vitamin yang ada pada jus buah dan sayur pastinya akan sangat bermanfaat. Selamat mencoba ! 


Related

Tips 4375674745539298619

Đăng nhận xétDefault Comments

emo-but-icon

Hot in week

Recent

Comments

Text Widget

item
Berita terbaru