Menikmati Keindahan Museum Serta Mengenal Keagungan Agama Islam


Tentunya menikmati suatu kebudayaan dan sejarah secara bersamaan merupakan hal yang sangat menyenangkan, apalagi jika disertai dengan mengenal agama Islam lebih jauh. Nabi Muhammad SAW meninggalkan agama Islam dengan segenap peradabannya yang menawan. Di bulan Ramadan ini, mari mengenal keagungan Islam lewat museumnya yang tersebar di seluruh dunia.

Museum merupakan suatu tempat dimana anda dapat mengetahui dan mengenal berbagai macam peradaban serta perkembangan di masa lalu. Hal ini juga tidak terkecuali untuk mengenal lebih jauh mengenai kehebatan agama Islam yang dapat dilihat melalui berbagai museum. 

Agama Islam menyebar ke semua penjuru dunia, hal inilah yang mengakibatkan banyaknya peninggalan dari agama tersebut yang tersebar dan dikumpulkan di berbagai negara di dunia. Sungguh hebat dan luar biasa bukan ! 

Berbagai penjuru dunia yang terkena efek dari persebaran agama Islam ini telah banyak mengumpulkan bukti-bukti sejarah yang dikumpulkan di dalam suatu tempat yaitu museum. Dengan adanya museum yang tersebar di berbagai tempat ini maka seluruh wisatawan mancanegara dapat menikmati dan lebih mengenal budaya Islam dimasa lalu. 

Beberapa negara yang memiliki musem Islam antara lain Indonesia, Malaysia, Arab Saudi, Qatar, Turki, Mesir, Jerusalem, Inggris bahkan Perancis. Negara-negara tersebut banyak mengumpulkan bukti sejarah perkembangan agama Islam yang dapat di lihat melalui bentuk-bentuk artefak serta benda seni lainnya. 

Berikut ini museum yang ada di penjuru dunia tersebut : 


Indonesia memiliki beberapa museum Islam. Ada Bayt Al Quran di TMII dengan koleksi kitab suci Al Quran, Museum Perkembangan Islam di Semarang dan Museum Masjid Agung Demak. Sementara Malaysia punya museum Islam yang terbesar di Asia Tenggara.


Arab Saudi sebagai negeri kelahiran Islam punya museum yang menawan di Madinah. Namun, barang-barang peninggalan Nabi Muhammad SAW malah ada di Museum Topkapi, Turki. Pun demikian dengan Mesir, bahkan Jerusalem juga punya museum Islam.


Sedangkan, museum Islam terbaik di dunia berada di Doha, Qatar. Museum of Islamic Art namanya, dijuluki sebagai Louvre-nya Islam.

Yang mengagumkan adalah, museum Islam juga berdiri megah di negara-negara yang bukan mayoritas Islam. Australia dan Amerika Serikat secara khusus memiliki museum Islam.

Sedangkan beberapa museum terbaik dunia, memiliki bagian khusus untuk benda-benda koleksi dan seni bertemakan Islam. Termasuk di dalamnya adalah British Museum di London dan Museum Louvre di Paris, mendedikasikan ruangan khusus untuk peradaban Islam.


Di seluruh museum ini, wisatawan merayakan keindahan, keagungan dan keluruhan nilai-nilai Islam. Dalam setiap potongan keramik, lembaran mushaf, perkamen bersejarah, bait puisi, kanvas lukisan, jepretan foto dan masih banyak lagi.

Ada pesan damai dan nilai-nilai kebaikan universal yang bisa dinikmati wisatawan di museum Islam. Islam sebagai rahmat untuk seluruh alam, tersimpan dan terjaga baik di sana, menunggu Anda untuk mengunjunginya.

Related

Travelling 9044094339088622074

Đăng nhận xétDefault Comments

emo-but-icon

Hot in week

Recent

Comments

Text Widget

item
Berita terbaru