Ayam Goreng Nikmat Dari Abad ke 18 !
https://beritaterbaru24h.blogspot.com/2016/06/ayam-goreng-nikmat-dari-abad-ke-18.html
Ayam goreng merupakan hidangan favorit yang sudah pasti disukai banyak orang. Semua orang di seluruh penjuru dunia hampir menyukai hidangan yang satu ini. Selain daripada rasa yang lezat tentu cara membuat hidangan ayam goreng ini tidaklah sulit.
Cara membuatnya terbilang mudah, ayam pertama-tama dibersihkan dan dipotong-potong sesuai dengan ukuran yang diinginkan. Lalu beri bumbu sesuai dengan selera. Setelah ayam diberi bumbu ayam dapat langsung dicelupkan kedalam minyak yang panas. Mudah bukan cara untuk menikmati ayam goreng nikmat ini !
Dalam video berjudul "Fried Chicken In The 18th Century?" yang diunggah oleh akun YouTube Jas. Townsend and Son, Inc, pada 20 Juni 2016 itu menampilkan langkah demi langkah tentang cara membuat ayam goreng abad ke-18.
Bumbu asam, jus lemon, cuka, garam, merica, daun salam dan cincangan bawang hijau adalah kunci untuk menciptakan ayam goreng dengan sensasi rasa seperti 280 tahun lalu. Resep ini diambil dari buku masak tahun 1736 yang disebut "Dictionarium Domesticum".
Tapi dalam video ini terdapat bahan tambahan yakni minyak babi, jika Anda Muslim, Anda tidak perlu menambahkannya. Dari video diatas dapat terlihat bahwa ayam goreng khas abad ke-18 terlihat sangat lezat ! Tertarik untuk mencoba resep ayam goreng dari abad ke 18 ?
Đăng nhận xétDefault CommentsFacebook Comments